Selasa, 10 Januari 2012

Setting Yahoo Mail di Outlook 2007

Kalau langsung setting ke Outlook 2007 susah Oom, karena yahoo
merekomendasikan pakai outlook 98 atau outlook 2000. Tapi bisa
diakalin :

1. Hapus account di Outlook 2007
2. Bikin account dulu pakai Outlook Express, kalau dicoba sudah
berhasil. buka Outlook 2007, nanti khan ada pertanyaan apakah
import dari OE, jawab yes ….. selesai
3. Adapun setingan OE nya sbb :
1. Dari menu Tools, pilih “Accounts.”
2. Pilih tab “Mail.”
3. Klik tombol “Add”.
4. Dari menu Add, klik “Mail.”
5. Pada kotak teks berlabel Display Name, ketik nama Anda dan klik “Next.”
6. Pada kotak Email Address, ketik alamat Surat Yahoo! Anda (pastikan untuk mencantumkan “@yahoo.co.id”) and click “Next.”
7. Di bawah “My incoming mail server is a…” pilih “POP3.”
8. Ketik “pop.mail.yahoo. 
co.id” pada kotak Incoming Mail (POP3, IMAP, atau HTTP) Server.
9. Ketik “smtp.mail.yahoo. 
co.id” pada kotak Outgoing Mail (SMTP) Server.
10. Klik “Next.”
11. Dalam kotak Account Name, ketik ID Surat Yahoo! Anda (alamat email Anda tanpa “@yahoo.co.id”).
12. Pada kotak Password, ketik sandi Surat Yahoo! Anda.
13. Jika Anda ingin Outlook Express mengingat sandi Anda, centang kotak “Remember password.”
14. Jangan mencentang kotak berlabel “Log on using Secure…”
15. Klik “Next.”
16. Klik “Finish.”

Populer Post